PS 501 - Mari Kita Memadahkan | Teks PDF
Lagu Misa Puji Syukur No. 501
Judul Lagu :Mari Kita Memadahkan / Pange,lingua, gloriosiLagu: Graduale Romanum 1974
Syair: Tomas Aquino 1263
Penerjemah: Tim Puji Syukur 1992
Nada Dasar: Mi=E
Sumber Teks: Puji Syukur
Lirik/ Syair:
1. Mari kita memadahkan misteri tubuh mulia,
darah yang berharga nian.
Darah Raja semesta,
lahir dari Sang Perawan untuk menebus dunia.
2. Dia lahir bagi kita dari darah yang murni,
Dia hidup di dunia ,
menyebarkan benih Injil.
Dia mengakhiri hayat, dengan cara ajaib.
3. Pada malam perjamuan dengan para murid-Nya,
waktu Yesus melakukan adat
makan bangsa-Nya,
Diri-Nya pun diserahkan pada para rasul-Nya.
4. Sabda sudah menjadikan roti, sungguh Tubuh-Nya,
anggur sungguh Darah Tuhan,
walau in'dra tak cerap;
agar hati diteguhkan, iman saja cukuplah.
5. Sakramen yang sungguh agung, mari kita muliakan,
surut sudah hukum lampau,
tata baru tampilllah.
Kar'na Ind'ra tidak mampu, iman jadi tumpuan.
6. Yang Berputra dan Sang Putra dimuliakan,
disembah, dihormati, dan dipuja
beserta dengan Sang Roh:
muncul dari Kedua-Nya, dan setara disembah.
Tampilkan - Download Teks PS 501 - Mari Kita Memadahkan
Posting Komentar untuk "PS 501 - Mari Kita Memadahkan | Teks PDF"