Mazmur dan BPI Pesta Pembaptisan Tuhan Tahun B | Edisi Baru

Pesta Pembaptisan Tuhan Tahun B di tahun 2023 tepat jatuh pada Senin, 08 Januari 2024. Jika HR Penampakan Tuhan jatuh pada tgl 7 atau 8 Januari, Pembaptisan Tuhan dirayakan pada hari Seninnya.

Tersedia Teks PDF dan Video Contoh Lagu.

Lagu Mazmur di hari Pesta Pembaptisan Tuhan Tahun B, dimainkan dalam nada dasar Do=Bes, dengan birama 4/4.


Untuk Bait Pengantar Injil (BPI) atau Alleluya, dimainkan dalam nada dasar Do=F, dengan birama 2/4.

Berikut ini isi Lirik Lagu Mazmur Tanggapan dan BPI Pesta Pembaptisan Tuhan Tahun B:

Mazmur Tanggapan
Mazmur Yes. 12:2-3,4bcd,5-6;R:3
No: 077; Do=D; Birama=4/4.
Reff:
Kamu akan menimba air dengan kegirangan dari mata air keselamatan

Mazmur (oleh pemazmur):
1. Sungguh, Allah itu keselamatanku;
aku percaya dengan tidak gemetar;
sebab Tuhan Allah itu kekuatan dan mazmurku,
Ia telah menjadi keselamatanku.
Maka kamu akan menimba air dengan kegirangan
dari mata air keselamatan.


2. "Bersyukurlah kepada Tuhan,
panggillah nama-Nya,
beritahukanlah karya-Nya di antara bangsa-bangsa,
masyhurkanlah bahwa nama-Nya tinggi luhur!


3. Bermazmurlah bagi Tuhan, sebab mulialah karya-Nya;
Baiklah hal ini diketahui di seluruh bumi!
Berserulah dan bersorak-sorailah, hai penduduk Sion,
sebab Yang Mahakuasa, Allah Israel, agung di tengah-tengahmu."


Bait Pengantar Injil
No: 961 ; Do=F ; Birama= 2/4
Alleluya
Reff:
Alleluya, Alleluya, Alleluya.

Ayat Yoh 1:29; oleh solis:
Yohanes melihat Yesus datang kepadanya; dan Ia berkata,
"Lihatlah Anak Domba Allah yang menghapus dosa dunia.".


Youtube Mazmur & BPI Pesta Pembaptisan Tuhan Tahun B

Berikut Contoh Video Mazmur dan BPI Pesta Pembaptisan Tuhan Tahun B

Link Download PDF Mazmur dan BPI Pesta Pembaptisan Tuhan Tahun B

Berikut Dokumen PDF Mazmur dan BPI Pesta Pembaptisan Tuhan Tahun B.

Posting Komentar untuk "Mazmur dan BPI Pesta Pembaptisan Tuhan Tahun B | Edisi Baru"

close